Senin, 21 Maret 2016

Perjuangan Seminar Proposal

Aku menyukai lagu-lagu Bang Haji Rhoma Irama. Aku banyak hafal lagu-lagu Bang Haji. Selain karena aku orang Madura yang notabenenya menyukai lagu dangdut, lagu-lagu Bang Haji banyak menginspirasi ummat manusia. Seperti lagu Begadang, Istri Solehah, Kawula Muda, Kawula Tua, Kaulah Pujaanku, Kaulah Cintaku, Kau lah Segalanya, Sayang kau sudah jadi milik orang.... #padaakhirnyaalaujuga

Tetapi memang benar, dengan lagu-lagunya, Bang Haji banyak menginspirasi ummat manusia. Khususnya, manusia Indonesia, karena lagu-lagunya berbahasa Indonesia. Kalau pun ada orang luar negeri yang paham lagunya, itu sungguh luar biasa—dengan catatan tanpa ada penerjemah. Coba kalian bayangkan, orang Afrika yang mendengarkan lagu Bang Haji lalu ia mengatakan kalau ia sangat terispirasi dengan lagu Bang Haji, bukankah itu hal aneh. Kemungkinannya begini; mereka terispirasi dengan suara gendang yang dapat membuat tubuh bergoyang dengan sendirinya, dan mereka akan menggunakannya sebagai ritual upacara adat di Afrika. Jadi, di Afrika akan ada riual upacara adat yang menggunakan lagu Bang Haji, dan mereka goyang-goyang gitu... Waw.